Rabu, 29 April 2009

BMC for Nusantara’s 41th Anniversary

[gallery]

Tepat pada Hari Sabtu, 25 April 2009, kiprah PO Nusantara dalam blantika transportasi bis Indonesia genap menapak usai 41 tahun. Rangkaian perjalanan yang panjang, berliku,  diwarnai era pasang surut, serta penuh tantangan dan hawa kompetisi,  untuk mematangkan sebuah bisnis transportasi hingga berkembang menjadi besar.  Dari rintisan awal berupa pengoperasian 2 unit armada merk GAZ buatan Uni Sovyet pada tahun 1968, kini PO Nusantara memiliki “kekuatan” mencapai 400-an unit armada.


 


Core businessnya bukan semata mengelola bis AKDP dan AKAP, namun merambah pula bis pariwisata (dengan nama Symphonie) hingga usaha ekspedisi barang (di bawah bendera Nusantara Courrier Service). Perjuangan pantang menyerah dan kerja keras tanpa lelah dalam mengutamakan pelayanan kepada pengguna jasa menghantarkan hasil nan gemilang. Nama Nusantara kian lekat dan tertanam di hati masyarakat pengguna moda transportasi bis. Berkali-kali gelar PO terbaik versi Dinas Perhubungan berhasil digenggam, sebagai bukti bahwa citra dan eksistensi PO yang sekarang dipimpin oleh Bapak Handojo Budianto ini layak mendapat award dari pemerintah.  


 


Sebagai wujud apresiasi dan penghargaan bagi PO Nusantara, di hari ulang tahunnya kemarin, Bismania Community (BMC) menyerahkan nasi tumpeng dan karangan bunga kepada manajemen. Selain sebagai bentuk ucapan selamat atas ulang tahun yang ke-41, acara ini sekaligus sebagai simbol bahwa kerjasama yang telah terjalin antara BMC dan PO Nusantara akan terus dilanjutkan.


 


Pas tengah hari, acara potong tumpengan dihelat. Acara dibuka langsung oleh Mas Ferry “Gus Gopenk”, yang membeberkan maksud dan tujuan kunjungan BMC ke Pool Karanganyar. Mas Andi, selaku wakil dari pihak Nusantara, yang menerima “paket penghargaan” ini mengaku cukup surprise. Di saat PO Nusantara tidak menggelar acara khusus untuk merayakan ulang tahun yang ke-41, kepedulian dan antusiasme member BMC untuk berbagi kebahagiaan, membuat keluarga besar PO Nusantara merasa tersanjung dan bersuka cita.


 


“Saya sampai membatalkan satu acara, setelah dikabari kalau anak-anak Bismania datang ke sini. Bagi saya, bertemu dengan Bismania adalah waktu berharga, karena saya bisa mendapat masukkan, saran maupun keluhan tentang kondisi di lapangan tentang PO Nusantara”, tandasnya.


 


Sebelum dimulai acara puncak, doa bersama digelar. Doa pengharapan semoga PO Nusantara makin berjaya dan sukses dalam menjalankan roda bisnisnya, menjadi PO yang makin diperhitungkan perannya dalam menunjang perekonomian nasional. Selanjutnya pucuk tumpengan dipotong sendiri oleh ketua BMC Jateng Utara untuk selanjutnya diserahkan kepada Mas Andi. Dengan senyum bahagia, wakil tuan rumah ini menerima potong tumpeng seraya menghaturkan ucapan terima kasih kepada BMC atas prakarsa untuk merayakan ulang tahun bersama pihak Nusantara.


 


 


Akhirnya, sebagai bentuk kebersamaan, tumpeng dan hidangan pelengkapnya dinikmati bareng-bareng. Dari pihak PO Nusantara, selain  Mas Andi, hadir pula Mas Kiki “Patas”, sehingga acara makan siang dijadikan ajang ramah tamah, dengar pendapat, tanya jawab dan “pertemuan bilateral” antara PO Nusantara dan BMC. Banyak berita dan kabar terbaru dari PO Nusantara yang diwartakan Mas Andi dalam menghadapi sengitnya kompetisi antar PO. Sedang dari pihak BMC tak lupa menyampaikan ucapan terima kasih kepada PO Nusantara, karena selama ini telah banyak membantu dan membimbing komunitas Bismania agar menjadi komunitas yang “bernilai” dan bisa memberikan peran positif bagi kemajuan dan perkembangan dunia transportasi darat, khususnya moda bis. Meski dilangsungkan dalam suasana sederhana dan santai ini,namun tidak mengurangi kekhidmatan dan kemeriahan acara.


 


“Di tengah persaingan yang kian kompetitif, PO Nusantara akan all out, tidak cukup hanya berpuas diri dengan pencapaian sekarang, kita akan terus fight”, tekat Mas Andi sebelum mengakhiri even BMC for Nusantara’s 41th Anniversary.


 


Selamat Ulang Tahun ke- 41  Nusantara!!! Selamat dan sukses, semoga tetap berkibar sebagai PO terbaik, terunggul dan terdepan dalam pelayanan dan inovasi.

3 komentar:

  1. PO Nusantara :D semoga jaya

    BalasHapus
  2. Salam kenal Mas Airyz...

    Harapan kita sama Mas. Semoga PO Nusantara bisa membangkitkan kembali gairah penumpang untuk kembali memilih bis untuk mempercayakan perjalanannya.

    BalasHapus
  3. BMC itu perkumpulan pa sih mas / dan bagaimana kok bisa sampe terbentuk ?
    masa penumpang bis aja kok bikin perkumpulan ya ?
    bisa cerita dikit dong..

    BalasHapus